Tips Meninggalkan Mobil di Rumah Saat Mudik

icon 1 May 2022
icon Admin

Jika kabel akinya terus dipasang, bisa memicu aki tersebut mudah rusak. Sistem listrik pada mobil pun terganggu. Nantinya, kalian tidak bisa menjalankan mobilnya dengan baik.

Selain itu, mencabut kabel aki dari terminal bisa menghindari adanya pencuri yang ingin membawa kabur mobil. Namun, pastikan kabel aki benar-benar disimpan di tempat yang aman alias tidak mudah diketahui oleh anak-anak dan orang lain.

        4. Mengganjal Wiper dengan Busa

Tips yang satu ini mungkin dinilai sepele bagi sebagian pengguna mobil. Namun jika wiper atau penyapu air hujan di kaca mobil sudah rusak, nantinya akan sulit berkendara dalam musim hujan.

Visibilitas selama berkendara pasti terganggu dimana nantinya kalian kemungkinan bisa mengalami tabrakan keras hingga kecelakaan parah. Di sisi lain, wiper yang dibiarkan terus menempel pada kaca mobil kemungkinan dapat mengeras, aus, atau getas. Hal ini disebabkan garasi yang tidak terbuka selama kalian mudik sehingga udaranya panas.