Tanda-Tanda Pintu Mobil Anda Harus Segera Diservis

icon 1 September 2023
icon Admin

Saat mobil ditinggal parkir, pastinya pintu harus terkunci dengan rapat. Namun, kondisi mobil yang tua bisa saja menyebabkan pintu kendaraan tidak dapat terkunci dengan baik. 

Pintu yang sulit mengunci ini bisa diakibatkan karena putusnya sekring (fuse) atau bagian selenoid yang tidak dapat berfungsi. 

Masalah mekanis lainnya juga bisa menjadi penyebab pintu pada mobil tidak dapat terkunci seperti kawat seling yang putus.

Jika kondisi ini terjadi pada mobil, maka segera ganti sekring dengan membaca buku petunjuk mobil. Saran lebih baiknya untuk membawa ke bengkel agar diperbaiki oleh tenaga profesional.

  • Bagian Handle atau Kunci Pintu Patah

Jika mengalami handle atau kunci pintu pada mobil patah, maka segera ganti dengan yang baru. Kerusakan pada bagian sparepart ini harus segera diatasi agar tidak merusak komponen lainnya.

Perbaikan pintu pada mobil memang membutuhkan biaya yang cukup besar terlebih jika kondisi kendaraan sudah tua. Agar mobil tetap berfungsi dengan baik, disarankan untuk memperbaiki kendaraan di bengkel terpercaya.

Demikian beberapa tanda pintu mobil yang rusak dan harus segera diperbaiki atau diganti ke bengkel terdekat. Untuk informasi seputar tips perbaikan mobil lainnya, bisa Anda cek melalui halaman suzuki.rmk.co.id!