Berita

    Featured Image

    Penyebab Lampu Rem Suka Mati

    Lampu rem adalah komponen penting yang menjadi tanda bahwa mobil sedang mengurangi kecepatan atau sedang mengerem. Ini menjadi salah satu media informasi penting untuk pengendara di belakang Anda, sehingga mereka bisa menyesuaikan.

    Dalam keadaan normal, lampu tersebut secara otomatis menyala ketika rem ditekan. Namun, terkadang terdapat masalah yang membuatnya tidak bisa menyala.

    Faktor Penyebab Lampu Rem Mati

    Jika lampu tersebut tidak menyala ketika Anda melakukan pengereman, maka bisa jadi faktor penyebabnya adalah salah satu dari faktor di bawah ini.

    • Bohlam Putus atau Perlu Diganti

    Saat ini, sudah banyak kendaraan yang memakai lampu LED untuk berbagai komponen lampunya. Hal itu membuat masa pakainya lebih panjang, serta terdapat berbagai kelebihan lainnya.

    Namun, jika masih memakai jenis lampu bohlam, maka mungkin saja penyebabnya karena bohlam lampu Anda telah putus.

    Hal tersebut bisa terjadi jika Anda tidak melakukan perawatan dengan baik, misalnya dengan melakukan berbagai pengereman yang kurang benar.

    Kemungkinan lain, bohlam lampunya telah habis dan perlu diganti. Jika terjadi hal ini, maka segera beli dan ganti dengan bohlam baru, sehingga fungsinya kembali optimal.

    Jangan tunda untuk mengganti bohlam jika diperlukan, karena bisa berbahaya untuk keselamatan perjalanan Anda.

    • Switch Rem Mengalami Kerusakan atau Kendor

    Selain masalah bohlam, masalah rem biasanya memang terdapat pada bagian switch rem. Maka dari itu, jangan langsung memastikan bahwa kesalahannya ada pada bohlam lampu.

    Jika mobil sudah memakai lampu LED, kemungkinan ini juga dapat terjadi. Lampu rem mungkin tidak mau menyala secara otomatis karena bagian switch bermasalah.

    Switch remnya bisa telah kendor, sehingga tidak merespon ketika melakukan pengereman. Selain kendor, berbagai masalah lainnya juga bisa saja terjadi.

    Komponen switch rem ini bisa rusak jika terlalu banyak dimasuki oleh air, misalnya oleh air hujan atau air saat melakukan pencucian mobil.

    Selain itu, jika terlalu banyak kemasukan debu, hal ini juga bisa saja terjadi. Tumpukan debu yang tidak dibersihkan dapat membuat berbagai fungsi dari rem menurun bahkan tidak berfungsi.

    Untuk hal ini, jika tidak terlalu memahaminya, ada baiknya segera dibawa ke bengkel atau teknisi ahli.

    Karena kerusakan ini dapat disebabkan karena faktor kebersihan, maka sebaiknya hal ini Anda perhatikan. Pastikan bahwa mobil Anda selalu dalam kondisi bersih sehingga berbagai komponennya dapat terjaga dengan baik.

    • Permasalahannya Mungkin dari Kabel Kelistrikan
    www.istockphoto.com - Kanizphoto