Ketahui Ukuran Angin Ban Mobil yang Ideal dan Aman untuk Berkendara

icon 26 February 2023
icon Admin

 

  • Berdasarkan Diameter Ban

Cara yang keempat adalah dengan mengacu pada diameter ban mobil, yaitu diameter dengan ring 15, 16, 17, dan 18 inci.

Untuk masing-masing ukuran diameter ban tersebut masih dibedakan lagi berdasarkan ukuran ban yang digunakan. Namun secara umum, tekanan angin ban mobil ideal untuk ban depan berkisar antara 30-36 psi dan ban bagian belakang antara 30-43 psi. 

Untuk ban dengan diameter ring 15 umumnya digunakan pada mobil keluarga seperti Avanza. Mobilio, Grand Livina, dan Xpander. Sedangkan pada ban dengan diameter ring 16 biasanya digunakan pada mobil jenis Terios, Yaris, dan Rush.

Untuk ban mobil yang berdiameter 17 inci biasanya digunakan pada mobil jenis sedan sport, SUV, dan MPV seperti Mercedes- Benz E Class, Fortuner, dan CR-V.  

Berbeda dengan mobil berukuran besar seperti Vellfire dan Toyota Alphard. Mobil jenis ini menggunakan ban dengan diameter ring 18. 

Kesimpulan

Tekanan ban yang tidak pas akan membuat performa mobil Anda menjadi tidak maksimal. Jika terlalu berlebihan bisa berakibat pada mobil menjadi kurang stabil sedangkan jika kurang bisa berdampak pada ban mengalami pengikisan secara tidak merata. 

Parahnya lagi, ada kemungkinan ban tersebut akan meledak. Untuk itu, pastikan bahwa kendaraan Anda telah memenuhi standar tekanan angin ban mobil ideal. Semoga bermanfaat. 

Demi menjaga performa mobil Anda selalu optimal. Anda dapat lakukan pengecekan service mobil Anda secara berkala. Percayakan service terbaik hanya di bengkel resmi Suzuki terdekat di kota Anda! Silahkan kunjungi https://suzuki.rmk.co.id/ untuk booking online service segera.