Tips Mengemudi! Cara Berkendara Aman dengan Muatan Penuh

Tips mengemudi selanjutnya saat membawa beban banyak adalah menghindari manuver berlebihan. Jadi, sebaiknya Anda mengendarainya dengan kecepatan sedang agar bisa berbelok secara lebih pelan.
Manuver berlebihan dapat membuat mobil menjadi limbung hingga terjadi kecelakaan. Selain itu, barang-barang di dalam juga akan rusak sehingga tak bisa berfungsi sebagaimana mestinya saat digunakan.
-
Hindari Mengerem Mendadak
Hal lain yang tak kalah penting saat membawa banyak beban di dalam mobil adalah menghindari pengereman mendadak. Pengereman mendadak bisa membuat barang-barang terlempar hingga mengenai penumpang dan membahayakan kendaraan lain.
Maka dari itu, tetaplah waspada agar tidak sampai melakukannya. Jarak aman juga perlu dijaga. Fitur engine brake bisa digunakan untuk mencegah terjadinya kecelakaan terutama saat jalanan menurun.
-
Jangan Memaksa Menyalip
Satu hal yang perlu diperhatikan saat membawa banyak muatan adalah tidak memaksa untuk menyalip mobil lain. Hal ini dapat membuat kendaraan Anda menjadi semakin sulit untuk dikendalikan.