Perbedaan Fitur New XL7 di Varian Alpha, Beta, dan Zeta
Perbedaan Fitur New XL7 di Varian Alpha, Beta, dan Zeta
Mobil Suzuki New XL7 Hybrid telah resmi diluncurkan ke pasaran. Mobil SUV terbaru ini memiliki tiga varian dan terdapat perbedaan fitur New XL7 Hybrid yang bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan perjalanan Anda.
Sesuai dengan variannya, berbagai fitur canggihnya kini bisa Anda nikmati untuk menemani perjalanan dan keseharian Anda. Mari simak perbedaannya secara lebih detail, supaya Anda bisa memilih yang paling cocok!
Mengenal Perbedaan Fitur New XL7 Hybrid
Untuk produk mobil canggih terbaru ini, Suzuki menghadirkan teknologi mild hybrid dengan berbagai perubahan dari mobil keluaran sebelumnya.
Dari segi teknologi maupun fitur, terdapat berbagai kenyamanan dan keamanan yang bisa Anda nikmati selama berkendara. Tentunya, mobil ini juga sangat cocok untuk menjadi mobil keluarga yang nyaman.
Mobil ini memiliki tiga varian tipe yang bisa Anda pilih yaitu varian Zeta, varian Beta, serta varian Alpha. Terdapat berbagai perbedaan fitur New XL7 Hybrid dari ketiga varian tersebut, sehingga Anda bisa memilih yang paling sesuai untuk kebutuhan Anda.
Berikut adalah penjelasan dari perbedaan dari ketiganya, pastikan Anda memahaminya dengan baik supaya nantinya tidak salah pilih.
Varian Zeta dengan Mesin Bensin Konvensionalnya
Varian pertama yang akan dibahas yaitu varian Zeta yang merupakan tipe terbawah dari mobil ini. Berikut merupakan penjelasan lebih jelas tentang varian Zeta mulai dari teknologi, fitur, hingga tampilannya.
Tidak Memakai Teknologi Hybrid
Varian ini merupakan satu-satunya varian yang tidak memakai teknologi hybrid. Mesin yang digunakan yaitu mesin K15B dan masih menggunakan mesin transmisi manual.
Tampilan Eksterior
Ketika melihat mobil baru, pastinya bagian eksterior sulit untuk lepas dari perhatian Anda. Untuk varian pertama ini, memakai aksen krom untuk bagian front grille.
Lampu depan dan belakangnya telah memakai teknologi lampu LED. Untuk bagian handle, memakai warna yang sama dengan bagian bodi mobil.
Terdapat empat pilihan warna yang bisa Anda sesuaikan dengan selera Anda yaitu abu-abu, khaki, putih, dan hitam.
Melihat Interior dan Fiturnya
Selanjutnya, untuk bagian interiornya menyuguhkan kombinasi warna grey black color dan new black wood pattern. Untuk bagian setirnya, tipe terbawah ini memakai bahan urethane.