Klakson Mobil Tidak Bunyi? ini Cara Mengatasinya
Klakson Mobil Tidak Bunyi? ini Cara Mengatasinya
klakson mobil tidak bunyi? tentu Anda harus segera mencari penyebabnya sehingga bisa diambil solusi terbaik. Jika dibiarkan begitu saja, maka masalah ini bisa mengganggu kenyamanan dan keamanan Anda dalam berkendara.
Klakson memiliki fungsi penting saat Anda berkendara menggunakan mobil. Komponen ini berperan memberi tanda atau peringatan kepada pengendara lain. Pastinya akan jadi berbahaya jika klakson tidak bisa mengeluarkan suara.
Penyebab Klakson Mobil Tidak Bunyi
Apa sebenarnya yang memicu klakson mati dan tidak bisa mengeluarkan bunyi? Ada banyak hal yang bisa menyebabkan masalah ini terjadi. Berikut adalah beberapa faktor penyebab klakson tidak berbunyi yang perlu Anda ketahui:
Terjadi Masalah pada Kabel
Alasan pertama, ada masalah pada kabel sehingga muncul kendala kelistrikan yang membuat klakson tidak berbunyi. Ini merupakan salah satu masalah umum yang biasanya terjadi ketika klakson Anda mati.
Jika terjadi korsleting pada kabel maka klakson tidak akan mau mengeluarkan suara. Begitu juga saat kabel klakson berjamur dan berkarat. Kendala pada kabel ini akan menghambat aliran listrik dan menyebabkan klakson tidak bunyi.
Biasanya perlu dites terlebih dahulu untuk memastikan masalah ini. Kabel klakson akan dihubungkan dengan alat bernama test lamp. Jika test lamp tidak menyala setelah sakelar ditekan berarti memang ada kerusakan kabel.
Relay Klakson Terlalu Kotor
Anda juga bisa memeriksa bagian relay terlebih dahulu saat klakson mobil tidak bunyi. Jika relay klakson dalam kondisi kotor atau sudah usang, maka bisa jadi akan muncul masalah pada klakson mobil Anda.
Relay itu sendiri masih digunakan pada beberapa tipe kendaraan. Fungsi utamanya untuk menghubungkan baterai dengan arus listrik pada mobil. Komponen ini terletak di sistem kelistrikan dan berfungsi mengeluarkan bunyi klakson.
Jika relay dalam kondisi usang dan kotor, secara otomatis komponen ini tidak bisa menjalankan fungsinya dengan baik. Akibatnya, klakson tidak bisa mengeluarkan suara seperti biasa.
Ada Kerusakan pada Switch Klakson
Klakson juga bisa tidak berbunyi karena ada kerusakan di bagian switch-nya. Switch adalah bagian penting pada klakson yang berfungsi sebagai tombol. Jika Anda menekan switch, seharusnya klakson mengeluarkan bunyi.